Industri Jasa Boga Menjawab Gaya Hidup Sehat
Pangan merupakan salah satu penunjang gaya hidup sehat yang paling utama. Kesadaran akan keterkaitan pangan dengan kesehatan semakin tinggi di berbagai kalangan. Hal ini kemudian mendorong perkembangan aneka jenis diet dengan tujuan kesehatan tertentu.
Adanya kesadaran akan gaya hidup sehat sebaiknya mendorong industri jasa boga untuk berperan, sekaligus memanfaatkan peluang. Mendesain menu dengan memperhatikan aspek kesehatan dapat menjadi "nilai jual" tersendiri bagi konsumen. Seperti contoh dengan memulai memberikan informasi nilai gizi pada setiap menu, sehingga konsumen dapat mengetahui secara pasti asupan kalori atau zat gizi lainnya sebelum mengonsumsinya. Atau bisa juga industri jasa boga menyediakan menu rendah IG, garam, gula, dan lemak yang diperuntukkan untuk segmen-segmen khusus.
Hanya saja perlu diingat, healthy food seringkali diidentikkan dengan rasa yang kurang enak. Inilah yang menjadi tantangan bagi para Chef untuk lebih meningkatkan inovasinya. Konsumen menuntut masakan yang lebih menyehatkan (rendah lemak, garam, gula), tetapi tetap menghendaki rasa yang lezat. Diperlukan strategi dalam formulasi dengan memadukan bahan yang tepat, sehingga dihasilkan makanan yang lezat dan juga menyehatkan.
Mengingat pentingnya peranan industri jasa boga dalam mendukung gaya hidup sehat, majalah KULINOLOGI INDONESIA mengangkatnya secara khusus dalam edisi ini. Semoga informasi yang diberikan dapat bermanfaat bagi para pembaca sekalian.
Selamat menikmati,
Hindah J. Muaris
CONCEPT
SENSORY & APPLICATION
GOOD PRACTICES
Q & A