What's new
Magazine Information
FFK VOL 2/09
Editorial
FROZEN FOODS

P angan beku adalah makanan baik segar maupun olahan yang dibekukan hingga saat akan disajikan. Teknologi pembekuan makanan telah dikenal sejak tahun 1930an dan sangat bermanfaat dalam memperpanjang umur simpan atau mengawetkan makanan. Teknologi pembekuan makanan juga merupakan salah satu teknologi proses pengolahan makanan, misalnya untuk membuat makanan penutup (es krim, sherbet, mousse dan lainnya).

Pembekuan ASI mulai dikenal dalam kurun sepuluh tahun terakhir sebagai upaya penyimpanan ASI hasil perahan ibu menyusui yang dikaruniai ASI berlebih dan ibu menyusui yang bekerja sehingga tidak setiap saat dapat menyusui langsung bayinya. Saat ini, donor ASI oleh ibu menyusui juga telah menjadi ibadah berkat teknologi pembekuan ini.

Selain itu, produk pangan beku yang dijual sangat membantu ibu bekerja dalam mempersiapkan sarapan dan bekal untuk anak sekolah. Sepertinya, tidak ada anak-anak yang tidak suka bakso, sosis, dan nugget. Produk tersebut juga mudah sekali ditemukan sebagai makanan jajanan anak sekolah.

Serba-serbi pangan beku yang dikupas dalam edisi FFKI menyajikan teknik membekukan ASI, MP-ASI, dan cara menyajikan makanan beku. Faktor keamanan pangan juga menjadi aspek yang tidak boleh dilupakan dalam penyiapan pangan beku.

Selamat membaca
Daftar Isi

Bayi

  • Tips Penanganan ASIP Beku
  • Begini Cara membekukan MP-ASI

Anak

  • Seluk Beluk Makanan Beku
  • Rahasia' Pangan Olahan

Ibu

  • Trik Mengolah Makanan Beku
  • Tepat Berbelanja Makanan Beku
  • Menjaga Mutu Pangan Beku

All About

  • Nugget Ayam

Tanya Pakar

  • Oleh Dr. dr. Saptawati Bardosono