What's new
Magazine Information
KI VOL XI/08 2020
Editorial
UMKM : Time to Shine

U saha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) masih menjadi salah satu roda penggerak dan penyangga perekonomian di Indonesia hingga saat ini, dan terus berkembang. Diketahui bahwa UMKM merupakan salah penyumbang pendapatan nasional yang cukup tinggi. Selain itu, jika dilihat dari ketenagakerjaan, UMKM merupakan salah satu penyumbang dan pengguna Sumber Daya Manusia (SDM) yang tinggi, di ASEAN maupun di dalam negeri. UMKM berkembang pesat tepat pada Era Revolusi Industri 4.0 sedang berjalan. Pada 2018, tercatat setidaknya ada 58,97 juta pengusaha UMKM di Indonesia, dan nilai ini akan terus bertambah seiring dengan berjalannya waktu. UMKM dituntut pula harus mampu mengikuti perkembangan zaman digitalisasi, agar bertahan dan mampu bersaing di era saat ini.

UMKM pangan menempati posisi kedua sebagai jenis usaha terbesar di Indonesia. Tentu hal tersebut menjadi dasar bagi semua pelaku usaha UMKM pangan untuk selalu mempertahankan kredibilitas UMKM pangan di Indonesia, salah satu caranya dengan mempertahankan eksistensinya di era saat ini.

Majalah Kulinologi Indonesia edisi Agustus 2020 ini akan membahas UMKM saat ini, bagaimana keadaan dan potensinya. Rubrik pertama akan membahas UMKM dan keadaannya di Era Revolusi Industri 4.0, kemudian dilanjutkan dengan membahas UMKM dan daya saing nya secara global. Dalam edisi ini juga akan dibahas banyak tips dan trick menjalankan bisnis kuliner dari dapur rumah sendiri. Tidak hanya itu, resep-resep kuliner masa kini yang sempat dan sedang ramai di dunia bisnis kuliner akan menambah pengetahuan serta menambah koleksi resep pembaca. Jangan lupa dicoba dan semoga bermanfaat.

Selamat membaca,
Hindah Jatiningrum Muaris
Daftar Isi
  • CONCEPT KULINOLOGI
  • KILAS KULINOLOGI
  • RECIPE KULINOLOGI