What's new
Magazine Information
KI VOL XI/02 2020
Editorial

THE HIDDEN HEALTH POWER of SPICES

Sejak ratusan tahun yang lalu, rempah-rempah telah digunakan secara luas baik untuk menambah kenikmatan rasa dan aroma suatu masakan maupun sebagai tujuan pengobatan. Tanaman rempah sudah lama dikenal mengandung komponen bioaktif yang berperan penting untuk pencegahan dan pengobatan berbagai penyakit.

Telah banyak penelitian yang menunjukkan bahwa rempah-rempah memiliki aktivitas antioksidan, antiinflamasi, antitumorigenik, antikarsinogenik, hingga sifat yang mampu memengaruhi kognisi dan suasana hati. Diet yang menggunakan rempah sebagai penyedap makanan telah dilaporkan dapat menyediakan berbagai komponen aktif fitokimia yang bermanfaat menjaga kesehatan dan melindungi tubuh dari penyakit kronis.

Majalah Kulinologi Indonesia edisi kali ini akan membahas tentang ragam manfaat rempah untuk kesehatan. Dalam edisi ini terdapat uraian tentang klasifikasi bumbu dan rempah serta perlakuan yang tepat untuk menangani rempah kering maupun basah. Selain itu, terdapat pula rubrik tentang khazanah minuman rempah khas Indonesia dengan beragam khasiatnya serta tanya jawab dengan Prof. Ali Khomsan mengenai health benefit of rempah.

Selamat membaca.

Hindah J. Muaris

Daftar Isi

CONCEPT :

  • Mengenal Lebih Dekat Bumbu dan Rempah
  • Rempah-rempah & Manfaatnya untuk Kesehatan

SENSORY & APPLICATION :

  • Tepat Menangani Rempah Segar Vs Kering
  • 5 Minuman Rempah Tradisional dengan Segudang Khasiat

Q&A:

  • Health Benefits of Spices

RECIPE:

  • Pepes Ayam Jejaton
  • Kari Buntut Rempah
  • Pindang Bandeng Bumbu Kunci
  • Steak Bumbu Bali