What's new
Magazine Information
FRI VOL IX/10 2014
Editorial

PACKAGING MATTER

Hampir setiap produk terutama produk pangan- yang dipasarkan saat ini selalu dikemas dengan sangat menarik. Masing-masing produk dikembangkan dan dikemas untuk bisa berbeda, dan berbeda secara menonjol, dibandingkan dengan produk pesaingnya. Salah satunya upaya pembedaan yang efektif dilakukan adalah dengan mengembangkan kemasan yang unik dan berbeda. Kenapa? Packaging Matters. Packaging is possibly the most visible and powerful marketing tool, especially for consumer goods.

Namun demikian, fungsi tradisional sebagai wadah, sebagai pelindung terhadap produk yang dikemasanya kemasan, sehingga produk bisa menjadi tetap aman dikonsumsi untuk masa simpan yang lebih lama, tetap merupakan fungsi esensial kemasan pangan. Karena itulah maka, pengembangan kreatif kemasan pangan, harus selalu dilakukan untuk mencapai tujuan esensial tersebut. Dengan tujuan yang jelas itu pulalah maka upaya optimasi bisa dilakukan; sehingga upaya pengembangan kemasan yang lebih "hijau" dan berkelanjutan bisa dilakukan dengan baik.

Tren kemasan pangan berkembang saat ini adalah respon terhadap bagaimana kemasan bisa tetap memberikan fungsi esensial tersebut, tetapi dengan pertimbangan ekonomi, sosial dan ekologi sekaligus. Yang jelas, kemasan pangan telah menjadi bagian integral dari produk pangan itu sendiri; sehingga segala informasi mengenai karakteristik produk yang dikemas bisa disajikan melalui disain kemasan pangan yang baik. Hal ini juga menyangkut masalah pelabelan pangan; untuk memberikan informasi kepada konsumen mengenai nama produk, cara penyajian, masa kadaluarsa, komposisi, kandungan gizi, klaim, dan sebagainya.

Selamat membaca,

Prof. Purwiyatno Hariyadi

Daftar Isi
  • FORUM
  • FOOD INFO-LINTAS PANGAN

 

PERSPEKTIF

  • Sustainable Food Packaging: Arah Pengembangan Pengemas Masa Depan

OVERVIEW

  • What Drive Your Product Innovation
  • Tren & Isu dalam Industri Kemasan
  • The Future of Food Packaging
  • Tren Desain & Cetakan Kemasan Pangan

BISNIS

  • Perkembangan Industri Kemasan Pangan di Indonesia

ASOSIASI

  • Member Gathering dan Malam Apresiasi & Silahturahmi GAPMMI

INGRIDIEN

  • Exploring Indonesian Fruits and Spices Through Indesso

BISNIS

  • Aplikasi Nanoteknologi Untuk Kemasan Pangan

PERFORMA

  • Ekportir Seafood Terbesar Indonesia